Sabtu, 11 Mei 2024, The Krakatau Grand Ballroom menjadi saksi dari momentum istimewa saat APTISI Pusat menggelar acara Halal Bihalal Idul Fitri 1445 H dan Rapat Pengurus Pusat Pleno (RPPP ) ke-3 APTISI yang diketuai oleh Bapak Rektor Universitas Raharja Dr. Po Abas Sunarya, M.Si. Namun, yang membuat acara Halal Bihalal ini semakin istimewa adalah kehadiran sebuah platform digital inovatif yang memberikan sentuhan modern, lalu apakah sebuah sebuah platform digital inovatif yang dimaksud?
Hadirku Membuat Keikutsertaan Menjadi Lebih Mudah
Hadirku merupakan platform kehadiran digital berbasis scan QR code, Hadirku telah menjadi bagian kesuksesan APTISI menggelar acara Halal Bihalal Idul Fitri 1445 H dan Rapat Pengurus Pusat Pleno (RPPP ) ke-3 APTISI. Dengan menggunakan teknologi yang canggih, Hadirku memberikan kemudahan bagi peserta acara untuk mencatat kehadiran mereka dengan cepat dan akurat.
Hadirku menjadi penyelamat bagi para peserta acara, memastikan mereka tak lagi terjebak dalam antrian panjang. Dengan fitur scan QR code yang simpel di Hadirku, pengelolaan kehadiran menjadi lebih efisien, menjadikan jalannya acara semakin lancar dan menyenangkan.
Pengalaman Peserta Acara Memakai Hadirku Pada Acara Halal Bihalal Aptisi Pusat
Salah satu hal yang menarik perhatian banyak orang adalah integrasi Hadirku dalam acara Halal Bihalal APTISI Pusat di The Krakatau Grand Ballroom. Melalui fitur scan QR code yang mudah digunakan, peserta acara dapat dengan cepat mencatat kehadiran mereka tanpa perlu mengisi formulir manual atau mengantri panjang. Hal ini tentunya tidak hanya menghemat waktu, tetapi juga menciptakan pengalaman yang lebih lancar dan efisien bagi semua orang yang hadir.
Pendapat Mereka Tentang Hadirku
Rektor Universitas Esa Unggul Dr. Ir. Arief Kusuma A.P., ST., MBA., IPU, ASEAN Eng sebagai panitia dalam acara Halal Bihalal memberikan tanggapannya kepada tim Hadirku “Terimakasih atas bantuannya untuk tim Hadirku mempermudah kita sehingga acara berjalan lancar, tentunya dengan adanya Hadirku ini kita jadi bisa lebih fokus ke acaranya”.
Bapak Bana selaku penanggung jawab kehadiran peserta Halal Bihalal juga mengatakan “Kalo ada data gini bagus (Viewboard Hadirku) memudahkan menjelaskan ke petinggi lain”. Ini membuktikan bahwa Hadirku bukan hanya sekadar alat bantu, tapi juga menjadi kunci kelancaran pelaksanaan acara tersebut.
Masa Depan Hadirku dalam Acara Mendatang
Dengan keberhasilan integrasi Hadirku acara Halal Bihalal APTISI Pusat, kita dapat melihat bahwa peran teknologi digital dalam pengelolaan kehadiran acara akan semakin penting di masa depan. Penggunaan solusi seperti Hadirku tidak hanya membantu meningkatkan efisiensi, tetapi juga memperkaya pengalaman peserta.
tidak hanya kemudahan dalam mendaftar dan masuk ke dalam acara yang tercapai, tetapi juga terbukanya peluang untuk mengintegrasikan data kehadiran dengan sistem manajemen acara yang lebih luas, memungkinkan panitia untuk merancang dan menyajikan acara secara lebih terencana dan terukur. Dalam konteks ini, Hadirku bukan hanya menjadi alat praktis, tetapi juga menjadi tonggak dalam evolusi cara kita mengelola dan menghadiri acara di era digital ini.
Dengan demikian, Hadirku tidak hanya membuat heboh acara Halal Bihalal APTISI Pusat, tetapi juga membuktikan Hadirku sebagai solusi yang tak tergantikan dalam menghadapi tantangan kehadiran acara modern.