Follow us:-
  • By Syafnidawaty
  • 22 January 2020
  • No Comments

Cara Melacak HP yang Hilang dengan Email dan 3 Lainnya Paling Cepat

Jakarta – Handphone (HP) yang hilang kerap kali tidak bisa dihindari karena berbagai sebab. Meski akhirnya beli baru jika sudah pasrah, tak ada salahnya jika melacak HP yang hilang terlebih dulu.

Berikut cara melacak HP yang hilang dengan akun email, akun khusus, dan berbagai cara yang lain.

1. Cara melacak HP yang hilang dengan email

Dengan cara ini, pengguna gmail bisa mengamankan akun google dan mengunci HP atau ponsel. Berikut caranya,

a. Pengguna harus login dengan akun gmail terlebih dulu di browser (Google Chrome). Selanjutnya tekan ikon kotak untuk memperoleh info akun yang dimiliki pengguna

b. Setelah itu, masuk ke kolom pencarian dan ketik “Find your Phone.” Tahap selanjutnya adalah memilih menu Find your Phone dan pilih HP yang hilang pada daftar perangkat terhubung dengan akun gmail

c. Selanjutnya isi password untuk verifikasi dan klik next. Pada Find your Phone, pilih opsi locate yang akan mengalihkan ke fitur Find My Device. Di fitur ini, akun Google di HP akan dikunci dan diamankan

 

2. Cara melacak HP yang hilang dengan akun khusus

Cara ini berlaku bagi pengguna Hp atau ponsel keluaran pabrik tertentu, yang punya teknik pengaman sendiri. Berikut caranya,

a. Mi Account

Cara melacak HP Xiaomi yang hilang ini bisa dengan mengunjungi situs Mi Cloud (https://i.mi.com/) pada browser di komputer. Selanjutnya sign in with Mi Account, masukkan data sesuai HP yang hilang, dan password. Tahap selanjutnya adalah pilih Opsi Find Device, hapus data jika HP telah ditemukan, dan masukkan HP dalam Lost Mode

b. Samsung ID

Cara melacak HP Samsung yang hilang bisa dengan mengunjungi Samsung Find My Mobile (https://findmymobile.samsung.com/), lalu sign ini menggunakan ID HP yang hilang. Setelah itu setujui semua legal information yang diberikan oleh Samsung dan klik Agree.

Selanjutnya Samsung Find My Mobile akan mengungkapkan lokasi terakhir HP kamu, mengetahui informasi jaringan yang terhubung, dan sisa baterai. Kontrol HP bisa dilakukan dengan mengunci perangkat, hapus data, atau bunyikan alarm.

c. iCloud

Cara melacak HP Iphone yang hilang bisa dengan mengunjungi situs iCloud (https://www.icloud.com/), lalu sign in menggunakan Apple ID HP yang hilang. Skip Two-Factor Authentication, kemudian pilih opsi Find My iPhone. Setelah lokasi terungkap, HP bisa dikontrol dengan mengaktifkan Lost Mode, hapus data, atau bunyikan alarm.

 

3. Cara melacak HP yang hilang dalam keadaan mati

Google Maps bisa dimanfaatkan untuk melacak HP atau ponsel yang hilang, terutama dalam keadaan mati. Berikut caranya,

a. Aplikasi Google Maps di HP pelacak dibuka terlebih dulu, selanjutnya ketuk ikon garis tiga di pojok kiri atas. Lalu, masukkan akun HP kamu yang hilang dengan opsi add account.

b. Tahap selanjutnya adalah tekan ikon hamburger sekali lagi dan kini pilih Your Timeline. Pelacakan akan dimulai

c. Kemudian tekan ikon kalender untuk mengetahui lokasi HP jika telah hilang dalam hitungan hari, terutama jika HP mati.

 

4. Cara melacak HP yang hilang dengan google Find My Device

a. Google Find My Device/Android Device Manager juga bisa menjadi alternatif melacak HP yang hilang. Berikut caranya,

b. Pertama, pastikan aplikasi Google Find My Device telah terinstall di HP atau ponsel pelacak.

c. Kedua, login menggunakan akun Gmail Anda pada HP yang hilang) dengan sign in as guest agar bisa masuk ke HP yang hilang

d. Ketiga, layer perizinan akan muncul. Izinkan aplikasi mengakses lokasi perangkat dengan klik “Allow.” Selanjutnya segera datangi lokasi penemuan HP dengan memanfaatkan ikon berwarna hijau, yang terhubung pada Google Maps atau lakukan langkah preventif seperti mengunci HP atau ponsel.

Sumber dari:  https://inet.detik.com/tips-dan-trik/d-4866198/cara-melacak-hp-yang-hilang-dengan-email-dan-3-lainnya-paling-cepat

Leave a Reply